Asiafone AF9190 New, Smartphone Android Murah – Dalam menyambut momen tahun baru 2015 nampaknya hal tersebut dimanfaatkan oleh semua perusahaan teknologi dalam mengeluarkan produk barunya. Tak terkecuali vedor lokal yang satu ini Asiafone baru saja mengeluarkan produk smartphone terbarunya dengan label Asiafone AF9190 New, smartphone tersebut termasuk kedalam perangkat dengan banderol harga murah. Adapun yang menjadi daya tarik dari ponsel tersebut yakni telah terbenam sebuah fitur TV mobile dengan harga yang ditawarkan sangat bersahabat yakni 500 ribuan saja. Maka tak heran jika spesifikasi yang diusngnya pun terbilang standar.
Smartphone Asiafone AF9190 ini mengadopsi sistem operasi berbasis Android Ginger Bread versi 2.3. Oleh karena itu nilai jualnya pun sangat murah. Akan tetapi, spesifikasi yang terbenam didalamnya cukup mumpuni. Sedangkan mengenai layarnya atau displaynya itu sendiri, smartphone yang satu ini dibekali dengan sebuah layar touch screen berukuran seluas 3,5 inchi dengan tipe LCD Full Touch Screen.
Pabrikan lokal ini sudah dibekali dengan hardware berprosesor single core yang memiliki kecepatan mencapai 1 GHz. Guna memaksimalkan kinerja dari engine tersebut maka dikombinasikan dengan memori RAM berukuran sebesar 256 MB. Memang spek engine seperti itu sudah ketinggalan, namun jika dipakai hanya untuk browsing maupun chating masih cukup lumayan.
Sedangkan mengenai kameranya itu sendiri, gadget tersebut dilengkapi dengan dual kamera yang beresolusi lumayan, dimana terdapat sebuah kamera utama pada bagian belakang beresolusi 2 MP yang sudah dilengkapi dengan fitur LED Flash, sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 0,3 MP yang dapat anda manfaatkan untuk berfoto selfe dan juga video call.
Dalam menunjang penyimpanan datanya, Asiafone AF9190 ini mempunyai memori internal yang berkapasitas sebesar 512 MB lengkap dengan fitur slot Micro SD sebagai memori ekternal, yang dapat anda manfaatkan dalam menyimpan file-file penting dengan ukuran yang besar. Tak hanya itu saja, perangkat tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung konektivitas seperti TV mobile yang merupakan fitur unggulan dari smartphone ini.
Demikian ulasan mengenai spesifikasi Asiafone AF9190 New, apakah anda berminat untuk memilki smartphone murah ini?