Elephone G6, Android Octa Core Murah Cuma 1,3 Juta – Vendor asal China, yakni Elephone kembali menghadirkan smartphone terbarunya, kini lewat seri Elephone G6, dimana smartphone ini hadir dengan tunjangan CPU quad core, namun yang membuatnya lebih menarik lagi, Elephone G6 ini dibanderol dengan harga yang sangatt terjangkau sekali, yakni hanya dengan Rp.1,3 juja saja, anda sudah bisa membawa pulang ponsel Android Octa Core. Spesifikasi lain dari ponsel ini juga cukup canggih, seperti penggunaan layar besar 5 inci dan kamera utama beresolusi 13MP. Penasaran dengan Elephone G6 ini? yuk, simak ulasannya berikut ini.
Elephone G6 ini hadir dengan tampilan desain yang sangat elegan dan mewah, cukup nyaman untuk di gengam, dengan bentangan dimensi seluas 143 x 71 x 7,8 piksel dan memikikii bobot sebrat 125 gram. Ukuran layar Elephone G6 ini cukup besar untuk di kelasnya, yakni 5 inci sehingga membuatnya layak disebut dengan phablet, resolusi yang dimilikinya seluas HD 1280 x 720 piksel dan di lapisi dengan teknologi IPS (in plane switching) berkerapatan layar yang mencapai 294ppi (pixel per inch), sehingga mampu menampilkan akurasi warna yang baik.
Tidak hanya sampai disitu, di sektor dapur pacunya juga cukup menyedot perhatian, dimana Elephone G6 ini di tenagai dengan prosesor octa-core ARM Cortex A7 berkecepatan 1,7GHz yang menggandeng chipset dari MediaTek MT6592. Kemampuan kinerja performanya kian mantap lagi dengan tunjangan memori RAM sebesar 1GB dan pengolah grafis handal dari Mali 450MP. Sebagai media penyimpanan datanya, Elephone G6 menyediakan memori internal berkapasitas 8GB yang masih bisa di perluas lagi dengan bantuan dari microSD.
Elephone G6 juga di perlengkapi lagi dengan dukungan kamera yang terbilang canggih, di belakamg bodi tersemat kamera utama beresolusi tinggi, yakni 13MP lengkap dengan autofocus dan LED Flash, sedangkan untuk mengakomodasi aktivitas foto selfie, tersemat kamera depan beresolusi 2MP. Smartphone yang berbasis Android 4.4 KitKat juga sudah mendukung jaringan 3G HSPA, port microUSB, GPS dan WiFi serta di sokong dengan baterai berdaya 2250mAh.
Harga dari Elephone G6 hanya 699 Yuan atau sekitar Rp.1,3 Juta saja.