Home » Acer Iconia Tab 7, Tablet 7 Inci Diluncurkan Harga 2,3 Jutaan

Acer Iconia Tab 7, Tablet 7 Inci Diluncurkan Harga 2,3 Jutaan

Acer Iconia Tab 7 – Pabrikan Acer baru saja telah menghadirkan sebuah tablet terbaru bertajuk Acer Iconia Tab 7 yang mengusung prosesor dari quad core bebarengan sama tablet Acer Iconia One 7. Tablet Acer Iconia Tab 7 tersebut bakal menyasar pasar kelas menengah yang masih diatas Iconia One 7 serta dibanderol dengan harga $206 atau Rp 2.3 juta. Berikut ulasan lengkapnya dari Wantekno.

Masih serupa dengan Acer Iconia One 7 bahwa Acer Iconia Tab 7 tersebut tersedia dalam 2 varian memori internal yaitu 8 GB serta 16 GB. Tak hanya itu saja, kedua varian tersebut juga dilengkapi dengan memori eksternal yang memungkinkan anda untuk memperlebarnya hingga sampai 32 GB.

Kemudian untuk sektor dapur pacunya sendiri, tablet Acer Iconia Tab 7 tersebut dibekali dengan chipset MediaTek MT8382 yang mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,3GHz. Kemudian masih dibekali juga memori RAM sebesar 1 GB dan juga pengolah grafis mumpuni dari Mali-400MP.

Acer Iconia Tab 7, Tablet 7 Inci Diluncurkan Harga 2,3 Jutaan

Terus pada bagian kamera fotografinya sendiri, Acer Iconia Tab 7 tersebut dibekali juga kamera dengan resolusi 5 MP yang disematkan dibagian belakang, kemudian untuk kamera bagian depanya juga sudah tersemat kamera dengan resolusi VGA. Namun sangat disayangkan sekali bahwa kapasitas baterai yang dibawanya masih misterius dan belum diketahui.

Nah, untuk dibagian depan Tablet Acer Iconia Tab 7 tersebut dilengkapi juga dengan layar yang berukuran 7 inci dan juga membawa teknologi layar IPS (In-Plane Switching) serta mengusung resolusi WXGA 1280 x 800 piksel kemudian mempunyai kerapatan layar hingga 215 piksel per inci. Tablet gahar Acer Iconia Tab 7 tersebut dibekali juga dengan sistem operasi berjalan pada Android 4.4 KitKat.

Desain yang dibawa oleh Acer Iconia Tab 7 tersebut mengusung desain yang sedikit berbeda dengan Acer Iconia One 7. Namun jika diperhatikan secara sekilas, tablet Acer Iconia Tab 7 tersebut bentuknya hampir mirip dengan Acer Iconia A1 yaitu generasi terbaru yang sudah diperkenalkan pada ajang MWC 2014 silam. Selain itu Acer Iconia Tab 7 tersebut juga memboyong casing berbahan dari plastik.

Seperti yang sudah terlansir dihalaman PhoneArena, bahwa Acer Iconia Tab 7 tersebut bakal hadir didalam bulan Mei 2104 ini, namun masih belum diketahui hari berserta tanggal rilisnya.

Leave a Comment