Home » Lenovo A6010, Dilengkapi Teknologi Dolby Atmos

Lenovo A6010, Dilengkapi Teknologi Dolby Atmos

Lenovo A6010, Dilengkapi Teknologi Dolby Atmos – Lenovo A6010 adalah smartphone terbaru dari Lenovo yang membidik konsumen kelas menengah. Smartphone ini dijual dengan harga Rp 1.999.000 dan memiliki sektor audio yang cukup menarik dengan dua speaker stereo yang dilengkapi teknologi Dolby Atmos.

Lenovo A6010 sendiri adalah smartphone Lenovo yang dirakit di Indonesia. Lantas seperti apa performa dan spesifikasi yang ditawarkan oleh smartphone kelas menengah dari Lenovo ini?

Spesifikasi Lenovo A6010

Lenovo A6010

Lenovo A6010 membawa spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan seri A6000 Plus. Di sektor display, smartphone yang dijual dengan harga Rp 1.999.000 ini memiliki layar ukuran 5 inci yang menawarkan kualitas gambar dengan resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel. Layar yang menggunakan teknologi panel IPS tersebut juga memiliki kerapatan piksel yang mencapai 294 ppi.

Lenovo A6010 ini menjalankan sistem operasi Android 5.0 Lollipop dengan tampilan yang dipercantik antarmuka khas Lenovo Vibe UI. Untuk urusan performa, smartphone ini terbilang standar. Di sektor dapur pacu, kinerja Chipset Qualcomm Snapdragon 410 dan prosesor ARM Cortex-A53 64-bit quad-core berkecepatan 1,2GHz dipadukan dengan RAM sebesar 2 GB dan pengolah grafis Adreno 306.

Lenovo A6010 memiliki ruang penyimpanan atau ROM dengan kapasitas 16GB. Kapasitas tersebut juga masih bisa ditingkatkan hingga 2 kali lipat atau 32 GB melalui slot microSD yang sudah disematkan oleh Lenovo. Tersedia pula fitur-fitur konektivitas seperti dual SIM, 4G LTE, Bluetooth, 3G HSDPA dan lain-lain.

Di sektor kamera, tersedia kamera utama beresolusi 13 megapiksel yang tentunya sudah dilengkapi LED flash dan beberapa fitur pelengkap lain. Selain itu, terdapat pula kamera depan dengan resolusi 5 megapiksel. Kualitas foto yang dihasilkan kedua kamera tersebut bisa dibilang cukup baik.

Secara keseluruhan, Lenovo A6010 mampu menawarkan spesifikasi yang cukup menarik. Sektor kameranya bisa diandalkan untuk menghasilkan foto berkualitas. Selain itu, smartphone ini juga mampu memanjakan telinga para penggunanya berkat hadirnya dukungan teknologi Dolby Atmos dan dua speaker stereo.

Leave a Comment