Home » ZUK Z1 Special edition, Dihiasi Casing Kayu

ZUK Z1 Special edition, Dihiasi Casing Kayu

ZUK Z1 Special edition, Dihiasi Casing Kayu – ZUK Z1 special edition telah diluncurkan beberapa waktu lalu. Tampilan dari edisi spesial ini tampak menarik berkat penggunaan casing belakang yang berbahan kayu oak. Sementara untuk spesifikasinya sendiri, edisi special ini tidak jauh berbeda dengan ZUK Z1 versi standar.

ZUK Z1 special edition ini dijual dengan harga $283 atau sekitar Rp 3,8 juta. Sebenarnya penggunaan casing bagian belakang yang berbahan kayu sendiri bukan hal baru. Sebelumnya beberapa vendor seperti OnePlus dan Motorola juga melakukan langkah yang serupa.

Spesifikasi ZUK Z1 special edition

ZUK Z1 Special edition

ZUK Z1 special edition ini membawa layar 5,5 inci dengan dukungan panel IPS. Layar tersebut menawarkan resolusi full HD 1920 x 1080 dan kerapatan piksel mencapai 401 ppi. Tampilan gambarnya sendiri terbilang cukup jernih. Sayangnya untuk saat ini tidak diketahui apakah layar tersebut akan dilapisi lapisan pelindung atau tidak.

OS yang digunakan ZUK Z1 special edition adalah Cyanogen OS 12.1. Sebuah OS yang dikembangkan dari Android 5.1 Lollipop. Smartphone yang dihiasi casing berbahan kayu ini memiliki kinerja yang cukup powerful. Dapur pacunya mengandalkan tenaga dari prosesor quad-core Krait 400 yang berlari pada kecepatan 2,5GHz. Prosesor 4 inti tersebut juga diperkuat dengan dukungan dari pengolah grafis Adreno 330 dan RAM berkapasitas 3GB.

ZUK Z1 special edition menggunakan baterai berkapasitas 4100mA untuk menunjang dayanya. Sementara untuk urusan konektivitas, Lenovo menyematkan beragam fitur seperti GPS, 3G HSPA, 4G LTE, NFC dan lain-lain. Ruang penyimpanan yang dimiliki smartphone ZUK Z1 ini cukup lega, yakni 64GB. Sayangnya Lenovo tidak membekali smartphone ini dengan slot microSD.

Smartphoe kelas menengah besutan Lenovo ini memiliki kamera utama beresolusi 13 megapiksel. Kamera tersebut menggunakan sensor Sony IMX214 CMOS dengan aperture f/2.0 dan dilengkapi dengan beberapa fitur menarik seperti kemampuan autofokus dan dual LED flash. Kamera depannya juga tidak kalah menarik, ZUK Z1 special edition dibekali dengan kamera depan beresolusi 8 megapiksel dengan sensor OmniVision yang tentunya bisa diandalkan untuk video call dan foto selfie.

Leave a Comment